Overhead Pod
Kubernetes v1.16
alpha
- Nama dari versi ini mengandung string
alpha
(misalnya,v1alpha1
). - Bisa jadi terdapat bug. Secara default fitur ini tidak diekspos.
- Ketersediaan untuk fitur yang ada bisa saja dihilangkan pada suatu waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya.
- API yang ada mungkin saja berubah tanpa memperhatikan kompatibilitas dengan versi perangkat lunak sebelumnya.
- Hanya direkomendasikan untuk klaster yang digunakan untuk tujuan testing.
Ketika kamu menjalankan Pod pada Node, Pod itu akan mengambil sejumlah sumber daya sistem. Sumber daya ini adalah tambahan terhadap sumber daya yang diperlukan untuk menjalankan Container di dalam Pod (overhead). Pod Overhead adalah fitur yang berfungsi untuk menghitung sumber daya digunakan oleh infrastruktur Pod selain permintaan dan limit Container.
Overhead Pod
Pada Kubernetes, Overhead Pod ditentukan pada saat admisi sesuai dengan Overhead yang ditentukan di dalam RuntimeClass milik Pod.
Ketika Overhead Pod diaktifkan, Overhead akan dipertimbangkan sebagai tambahan terhadap jumlah permintaan sumber daya Container saat menjadwalkan Pod. Begitu pula Kubelet, yang akan memasukkan Overhead Pod saat menentukan ukuran cgroup milik Pod, dan saat melakukan pemeringkatan pengusiran (eviction) Pod.
Yang perlu disiapkan
Kamu harus memastikan bahwa
feature gate PodOverhead
telah diaktifkan (secara bawaan dinonaktifkan)
di seluruh klaster kamu, yang berarti:
- Pada kube-schedulerKomponen di master yang bertugas mengamati pod yang baru dibuat dan belum di-assign ke suatu node dan kemudian akan memilih sebuah node dimana pod baru tersebut akan dijalankan.
- Pada kube-apiserverKomponen di master yang mengekspos API Kubernetes. Merupakan front-end dari kontrol plane Kubernetes.
- Pada kubeletAgen yang dijalankan pada setiap node di klaster dan bertugas memastikan kontainer dijalankan di dalam pod. di setiap Node
- Pada peladen API khusus (custom) apa pun yang menggunakan feature gate
Catatan: Pengguna yang dapat mengubah sumber daya RuntimeClass dapat memengaruhi kinerja beban kerja klaster secara keseluruhan. Kamu dapat membatasi akses terhadap kemampuan ini dengan kontrol akses Kubernetes. Lihat Ringkasan Otorisasi untuk lebih lanjut.
Selanjutnya
Masukan
Apakah halaman ini berguna?
Thanks for the feedback. If you have a specific, answerable question about how to use Kubernetes, ask it on Stack Overflow. Open an issue in the GitHub repo if you want to report a problem or suggest an improvement.