Persiapan
Gunakan halaman ini untuk mencari solusi yang paling sesuai dengan kebutuhan kamu.
Menentukan dimana sebaiknya Kubernetes dijalankan sangat tergantung pada kapasitas yang kamu punya dan seberapa fleksibel klaster yang kamu inginkan. Kamu dapat menjalankan Kubernetes hampir dimana saja, mulai dari laptop, VM di penyedia cloud, sampai pada rak-rak berisi server baremetal. Kamu juga bisa menyiapkan klaster yang diatur sepenuhnya (fully-managed), dengan hanya menjalankan satu perintah, ataupun membuat klaster dengan solusi custom kamu sendiri pada server baremetal.
- Solusi pada Mesin Lokal
- Solusi Tersediakan (Hosted Solution)
- Turnkey – Solusi Cloud
- Turnkey – Solusi On-Premise
- Solusi Custom
- Selanjutnya
Solusi pada Mesin Lokal
Memulai Kubernetes bisa dilakukan dengan mudah melalui solusi pada mesin lokal. Kamu bisa membuat dan mengevaluasi klaster Kubernetes tanpa perlu takut menghabiskan resource dan kuota penyedia cloud.
Sebaiknya kamu memilih solusi lokal jika kamu ingin:
- Mulai belajar atau mencoba Kubernetes
- Mengembangkan dan melakukan evaluasi klaster secara lokal
Pilih solusi lokal.
Solusi Tersediakan (Hosted Solution)
Solusi tersediakan adalah cara yang nyaman untuk membuat dan memelihara klaster Kubernetes. Kamu tidak perlu repot, karena para penyedia solusi mengatur dan mengoperasikan klaster milikmu.
Sebaiknya kamu memilih solusi tersediakan ini jika kamu:
- Ingin punya solusi yang diatur sepenuhnya
- Fokus pada pengembangan aplikasi atau servis saja
- Tidak mau punya tim SRE (Site Reliability Engineering) yang mendedikasikan waktunya untukmu, tapi ingin HA (High Availability)
- Tidak punya resource untuk menjalankan dan memonitor klaster.
Pilih solusi tersediakan.
Turnkey – Solusi Cloud
Solusi-solusi ini memudahkan kamu untuk mempunyai klaster Kubernetes hanya dengan beberapa perintah. Lalu, solusi-solusi ini juga masih terus berkembang dan memiliki pendukung komunitas yang aktif. Mereka juga bisa berjalan pada berbagai macam penyedia Cloud IaaS, tapi mereka menawarkan kebebasan dan fleksibilitas sebagai pengganti dari usaha.
Sebaiknya kamu memilih solusi cloud turnkey, jika kamu:
- Ingin punya kontrol yang lebih daripada yang ditawarkan oleh solusi tersediakan (hosted solution)
- Ingin memiliki porsi dalam mengoperasikan klaster
Pilih solusi cloud turnkey
Turnkey – Solusi On-Premise
Solusi-solusi ini menyediakan cara untuk membuat klaster Kubernetes di dalam jaringan cloud internal kamu yang aman, hanya dengan beberapa perintah.
Sebaiknya kamu memilih solusi cloud on-premise turnkey, jika kamu:
- Ingin membuat klaster di jaringan cloud yang privat (private cloud network)
- Punya tim SRE yang mendedikasikan waktunya
- Punya resource untuk menjalankan dan memonitor klaster
Pilih solusi cloud on-prem turnkey.
Solusi Custom
Solusi custom adalah solusi yang paling memberikan kebebasan dalam menjalankan klaster kamu, tapi perlu keahlian. Solusi-solusi ini cukup beragam, mulai dari bare-metal sampai ke penyedia cloud, berjalan pada sistem operasi yang berbeda-beda.
Pilih solusi custom.
Selanjutnya
Lihat Memilih Solusi Terbaik untuk daftar solusi yang lengkap.
Masukan
Apakah halaman ini berguna?
Thanks for the feedback. If you have a specific, answerable question about how to use Kubernetes, ask it on Stack Overflow. Open an issue in the GitHub repo if you want to report a problem or suggest an improvement.